Bupati Siak Alfedri Pimpin Apel Siaga Karhutla Bersama Gapki

Berita782 Dilihat

Koto Gasib, MC – Bupati Siak Alfedri Pimpin Apel Siaga Karhutla, kegiatan ini bekerjasama dengan Gapki (Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia) Riau, dan PT Astra Agro Lestari di PT Kimia Tirta Utama, di Lapangan bola komplek PT. Kimia Tirta Utama, Kecamatan Koto Gasib, Selasa (13/8/2019).

Dalam arahannya sebagai Pembina Apel, Alfedri sangat mengapresiasi atas dilaksanakannya apel penanganan karhutla ini.

“Apel ini merupakan bentuk komitmen bersama dari semua pihak, untuk menangani kasus kebakaran hutan dan lahan yang sedang terjadi di daerah kita”, jelasnya.

Oleh karena itu, Alfedri mengajak semua pihak untuk tidak membuang puntung rokok sembarangan dan tidak membuka lahan dengan cara dibakar, karena itu semua akan memicu kebakaran.

Pemerintah daerah Kabupaten Siak mengapresiasi kegiatan ini dan berterimakasih atas kepedulian perusahaan-perusahaan yang tergabung dalam forum Gapki, mari sama-sama kita jaga kelestarian alam, peduli terhadap lingkungan, menjaga, serta memanfaatkan dengan kaedah dan peraturan yang berlaku.

“Kalau sudah terbakar seperti ini, kita semua yang menagung dan berdampak buruk bagi kesehatan dan juga akan mengangu aktifitas kegiatan ekonomi, tentu akan mengurangi aktifitas kita di luar rumah”, kata Alfedri.

Presiden RI Joko Widodo juga menghimbau, agar kita mencegah sebelum terjadi, ini merupakan wujud kita bersama dalam kepedualian diatas kepentingan masyarakat tentunya, Karena jika sudah terjadi karhutla maka semua elemen harus bergerak dalam upaya pemadaman.

Pesan terpenting yang harus kita sikapi kepada para pelajar untuk memberikan informasi kepada orang tuanya dalam mengolah lahan jangan dengan cara membakar, sampaikan kepadanya bahwa dampak dari kebakaran hutan dan lahan memberikan dampak buruk bagi kehidupan masyarakat serta melangar undang-undang.

Dalam apel ini, juga dihadiri oleh Perwakilan Managen PT. Astra Agro Lestari Ahmad Wahyudi, Perwakilan Gapki wilayah Riau, Camat Koto Gasib, Mempura dan Dayun. (MCSiak/doliwtr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WordPress › Galat