Bupati Siak Hadiri Hari Jadi IPRY di Jogjakarta

Berita737 Dilihat

Siak – JOGJAKARTA – Bupati Siak Drs. H. Syamsuar, M.Si saat menghadiri perayaan Hari Jadi Ikatan Pelajar Riau Jogjakarta (IPRY) Komisariat Kabupaten Siak, di daerah Plaza Ngasem Kota Jogjakarta, Minggu malam (14/10/2018).

Dalam berorganisasi dibutuhkan kemampuan dalam mengkoordinir kawan kawan yang sebaya dan itu tidak mudah pastinya sangat sulit. Apalagi menyatukan kesamaan pemikiran dari teman teman yang ada dari berbagai Kampus di Kota Jogjakarta.

“Saya mengucapkan selamat kepada IPRY. Kita harapkan organisasi ini semakin kompak dan bisa mandiri”, ungkap Syamsuar.

Sekarang ini era teknologi adik-adik harus mampu bersaing dan berinovasi. Harus kreatif dan dapat membaca peluang usaha sambil kuliah kemudian menjajakan hasil kreatifitasnya sehingga mendatangkan uang masuk.

“Saya bangga dengan kalian di tengah menempuh kuliah di negeri orang, mampu tetap menampilkan budaya melayu, mandiri dan dapat membaca peluang bisnis di negeri orang lain”, ujar Syamsuar.

Dari sinilah kita memperkenalkan Negeri Siak, adik-adik harus mendukung Program Pemkab Siak yang saat ini tengah gencar gencarnya mempromosikan Destinasi Wisata Kota Siak. Melalui event event International yang telah kita laksanakan, diharapkan akan mampu menarik wisatawan datang ke Kabupaten Siak.

Sementara itu Ikatan Pelajar Riau Jogjakarta (IPRY) Komisariat Kabupaten Siak Febby Helky mengatakan, saat ini yang menjadi keluhan adalah asrama atau sekretariat yang ditempati saat ini mengalami kerusakan setelah direnovasi pada 2014 lalu.

“Kami mengharapkan adanya perbaikan asrama pria karena saat ini terdapat kerusakan fisik dan bangunan. Perbaikan dilakukan sejak 2014 sejak Jogja diguncang gempa pada empat tahun lalu sehingga diperlukan perbaikan”, ungkap Febby.

Acara yang berlangsung cukup meriah yang dihadiri Ketua DPRD Kab. Siak Indra Gunawan yang dampingi Wakil Ketua Dewan Sutarno, undangan dan mahasiswa Plaza Ngasem disuguhkan dengan hiburan Sanggar Riau dan Sanggar Tarian dari Mahasiswa Daerah yakni dari Aceh, Kalimantan dan Jogjakarta.

Sumber : MC Kab. Siak, 14 Oktober 2018

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WordPress › Galat