Ini Cara Bupati Siak Agar Wisatawan Betah di Siak

Berita804 Dilihat

Berbeda dari hari sebelumnya, hari Minggu (16/9/17) kota Siak dipadatkan dengan kedatangan ratusan wisatawan khususnya di objek wisata sejarah Istana Siak. Ratusan wisatawan itu tergabung dalam Riau Pos Fun Touring 2017 yang sengaja menunjuk Siak sebagai tempat untuk mengadakan acara Riaupos Fun Touring 2017.

Wakil Utama Komisaris PT. Riau Pos Intermedia sekaligus ketua rombongan Makmur Kasim mengatakan, alasan memilih Siak untuk tempat acara mereka karena menganggap di Siak ini sudah Komplit, baik dari segi objek wisata, keindahan alamnya, kuliner dan juga kesenian serta kebudayaannya.

“Saya berharap dengan hadirnya kami disini akan membantu untuk terus meningkatkan daya tarik wisatawan lainnya agar datang ke Siak dan menjadikan Kabupaten Siak sebagai kunjungan wisata utama di Sumatera,” kata Makmur.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Siak Drs. H. Syamsuar, M.Si yang menyambut langsung kedatangan rombongan ini mengucapkan alhamdulillah karena telah memilih Siak. Nantinya kami akan menyuguhkan dengan berbagai objek wisata, kesenian dan kuliner yang ada di Kabupaten Siak.

Lanjut Bupati Siak, di Kabupaten Siak banyak terdapat berbagai jenis objek wisata yang wajib dikunjungi, seperti Istana Siak, Mesjid Syahabuddin, Jembatan Tengku Agung Sultanah Latifah, wisata mangrove, dan masih banyak lagi objek wisata lainnya.

“Keindahan Siak itu terlihat pada malam hari, dengan adanya Air Mancur Taman Tengku  Mahratu dan juga Tepian Bandar Sungai Jantan yang sangat indah dilihat pada malam hari, akan menahan para wisatawan yang berkunjung ke Siak untuk nginap dan bertahan lama di Siak,” ucap Pemimpin yang murah senyum itu.

Dalam kegiatan Riau pos Fun Touring 2017 ini, juga diadakan berbagai macam kegiatan diantaranya pengundian kupon hadiah, kunjungan ke sejumlah objek wisata di Kota Siak seperti Istana Siak, tepian bandar sungai jantan, ziarah ke Makam Sultan Syarif Kasim II, dan juga perlombaan foto selfie didekat objek wisata Siak.

Sumber : Humas Kab. Siak, 16 September 2017

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WordPress › Galat