Pemkab Siak Sosialisasi Penerapan PPKM Level 4 dan Bagikan Masker

Berita428 Dilihat

Tualang – Bupati Langsung Pimpin Sosialisasi Penerapan PPKM Level 4 dan pembagian masker di Perawang untuk langsung jumpai masyarakat untuk mengsosialisasikan tentang penetapan wilayah Kabupaten Siak sebagai wilayah PPKM Level 4 dan penerapannya di lapangan.

Bupati Siak, Drs H Alfedri MSi didampingi Ketua Satgas Covid 19 Kabupaten Siak, Budi L Yuwono membriffing tim peserta sosialisasi PPKM Level 4 berlangsung di Aula Pertemuan Kantor Kecamatan Tualang pada Kamis (12/8/2021).

“Kabupaten Siak termasuk salah satu dari empat Kabupaten/Kota di Provinsi Riau yang ditetapkan sebagai wilayah yang menerapkan PPKM Level 4 hingga tanggal 27 Agustus 2021 ini nanti. Jika angka kasus covid bisa ditekan tentu status PPKM level 4 ini bisa dicabut, jika tidak tentu bisa diperpanjang,” jelas bupati memberikan arahan saat briffing.

Dikesempatan tersebut juga disepakati bahwa dibuat dua tim untuk “Mengedukasi” masyarakat sekaligus memonitoring para pengusaha restoran, kedai kopi, cafe dan Rumah Makan di Kota Perawang sekitarnya. Tim pertama dipimpin langsung Bupati dan tim ke dua oleh Budi L Yuwono.

Pantauan dilapangan kedua tim ini sama-sama bergerak dari arah Kantor Kecamatan Tualang Km 10 hingga ke Km 04. Masyarakat dan pengusaha sebelah kiri jalan dijumpai bupati sementara tim ke dua menjumpai masyarakat dan pengusaha sebelah kanan jalan.

Dengan bersahabat bahkan sesekali merangkul pengusaha rumah makan bupati menyampaikan kenapa mereka datang ke warungnya.

“Kami datang bukan untuk menutup usaha bapak dan melarang pelanggan untuk makan disini. Silahkan buka usahanya hingga pukul 20.00 nanti kalau sudah lewat tidak bisa lagi duduk di sini harus bungkus bawa pulang dan untuk pelanggan hanya bisa diterima 25 persen dari kafasitas warung dengan tetap menerapkan protap covid. Kabupaten Siak saat ini berada pada PPKM level 4, mari sama-sama kita terapkan protap covid agar masa PPKM level 4 ini berakhir,” jelas bupati seraya menyerahkan bantuan masker.

Tercatat beberapa Rumah makan dan usaha makanan dan minuman lainnya yang didatangi dua tim edukasi dan konitoring penetapan PPKM level 4 tersebut. Tampak juga anggota tim membuat tanda silang di meja dan kursi pelanggan pertanda ada larangan untuk diduduki pelanggan.

“Saya berharap agar tim memantau ini di hari-hari selanjutnya,” pesan bupati. (MC/Humas-Siak)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WordPress › Galat