Plt. Bupati Siak Apresiasi Langkah Pemerintah Kecamatan Tualang Yang Akan Kembangkan Destinasi Wisata Alam

Berita388 Dilihat

Tim safari ramadan Pemerintah Kabupaten Siak 1439 H, yang dipimpin oleh Plt. Bupati Siak menyambangi warga Kecamatan Tualang. Acara yang dipusatkan di Masjid Nurul Yaqin Kampung Pinang Sebatang, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Sabtu malam (26/5/2018) berlangsung meriah.

Camat Tualang, Zalik Effendi selaku tuan rumah pada acara tersebut menyampaikan pencapaian kinerja pemerintah kecamatan diantaranya sesuai dengan surat edaran yang dikeluarkan Pemerintah Kabupaten Siak, tentang tertib hiburan malam pada bulan suci ramadan, sudah ditindaklanjuti dengan membatasi segala bentuk kegiatan hiburan malam seperti tempat karaoke dan tempat hiburan anak (game on line) dengan dibantu Satpol PP Siak.

Zalik juga menambahkan bahwa di Kampung Pinang Sebatang ini akan dibuat tempat wisata yang rencananya akan menggunakan perahu (sampan) wisata menyusuri sungai Siak hingga ke jembatan Maredan nantinya. Namun karena keterbatasan dana pihak kecamatan akan melakukan kerja sama dengan pihak ketiga.

Sementara itu Plt. Bupati Siak Drs. H. Alfedri, M.Si saat menyampaikan dalam sambutannya bahwa bulan ramadan ini merupakan bulan yang tak hanya mewajibkan kita untuk berpuasa saja. Pada bulan ini kita semua juga dianjurkan untuk memperbanyak ibadah-ibadah lain seperti shalat tarawih, membaca Alquran, sedekah, infaq dan ibadah serta amal-amal lainnya. Ia juga mengapresiasi usaha pemerintah kecamatan Tualang yang akan kembangkan destinasi wisata alam. Dengan memanfaatkan Sungai Siak untuk destinasi wisata Kabupaten Siak sesuai RPJP, alhamdulillah 2017 melampaui 3.24 ribu pengunjung ke Siak dibanding destinasi wisata alam dan objek-objek wisata lainnya.

Plt. Bupati Siak menyarankan untuk menggali potensi yang ada termasuk potensial usaha jasa pertambangan dan pengolahan, gali potensi wisatanya sehingga kedepan akan berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat Tualang.

Saat ini Kabupaten Siak sedang mengembangkan destinasi wisata yang ada di setiap kecamatan, seperti contoh Bungaraya terkenal dengan Agro Wisatanya, hutan merembang di desa Suak Merambai, Hutan Mangrove di Kecamatan Sungai Apit serta wisata alam lain seperti danau Naga Sakti di Pusako.

Di penghujung acara Plt. Bupati Siak yang di dampingi Camat Tualang serta Asisten Pemerintahan dan Kesejateraan Rakyat Pemkab Siak. Menyerahkan bantuan paket sembako dan beberapa bantuan lainnya kepada kaum duafa dan anak yatim di lingkungan kampung Pinang Sebatang.

Sumber : Humas Kab. Siak, 27 Mei 2018

Editor Narasi : *eq_medcen*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WordPress › Galat