Gubernur Riau Syamsuar Tutup MTQ Kabupaten Siak ke-XIX di Sungai Apit

Berita423 Dilihat

SUNGAI APIT (MC) – Gubernur Riau Syamsuar didampingi Bupati Siak Alfedri menutup secara resmi rangkaian pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke XIX Tingkat Kabupaten Siak, yang berlangsung selama sepekan dilapangan sepakbola Kecamatan Sungai Apit, Minggu (21/07/2019).

Turut hadir dalam acara seremoni penutupan itu Ketua DPRD Kabupaten Siak, Anggota Forkopimda Kabupaten Siak, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Kabupaten Siak, para pimpinan OPD dilingkup Pemerintah Kabupaten Siak, Ketua LPTQ Provinsi Riau, Ketua LPTQ kabupaten Siak, serta para kafilah 14 kecamatan se-Kabupaten Siak.

Gubernur Riau Syamsuar dalam sambutannya berharap kualitas kemampuan para qari dan qariah Negeri istana semakin meningkat dari tahun ketahun, sehingga disetiap perhelatan MTQ baik yang dilaksanakan ditingkat provinsi maupun nasional selalu mendapat hasil terbaik.

“Tentu perkembangan kemampuan para qari ini harus mendapat dukungan pak camat, penghulu, para ustadz, dan guru mengaji sehingga mereka merasa diperhatikan,”ungkap Syamsuar.

Mantan Bupati Siak itu juga berazam akan mendirikan Quran Center di Provinsi Riau, yang tidak hanya akan berfungsi sebagai pusat pembelajaran Al Qur’an, namun juga sebagai pusat kajian Al Qur’an masyarakat.

Sementara itu Bupati Siak Alfedri mengatakan dengan berakhirnya rangkaian kegiatan MTQ Kabupaten Siak yang ditutup pada Minggu malam itu, menjadi puncak kemeriahan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Siak khususnya di Kecamatan Sungai Apit atas terlaksananya dengan sukses kegiatan syiar ini.

“Alhamdulillah MTQ ke XIX tingkat Kabupaten Siak tahun ini telah berjalan dengan lancar. Semoga dengan pelaksanaan syiar Al Qur’an ini, akan semakin memberikan warna dan menciptakan suasana islami di Negeri Istana,” Kata Alfedri.

Pemimpin Siak itu juga merasa berbahagia melihat besarnya antusiasme yang ditunjukkan masyarakat dan pengunjung kegiatan, yang dimulai dari rangkaian pawai taaruf, bazaar dan seremoni pembukaan, hingga acara penutupan yang berlangsung meriah.

“Semoga hal ini menjadi pertanda masyarakat semakin mencintai bentuk syiar ini. Sehingga tujuan utama pelaksanaan kegiatan ini dapat pula tercapai, yaitu masyarakat kita semakin mencintai dan sgemar menyibukkan diri dengan Al-Quran,” ungkapnya.

Dipenghujung sambutannya mantan Ketua Baznas Siak itu mengajak seluruh masyarakat, untuk tidak henti-hentinya mempelajari ilmu Al Quran, khususnya memahami dan menjiwai isi kandungan perintah dan larangannya agar kehidupan semakin berkah dan selamat didunia dan akhirat.

“Selain itu juga agar kita selamat dari pemikiran-pemikiran radikal, ideologi taqiyah, maupun berbagai pemahaman yang menyesatkan. Rasulullah SAW dalam sebuah Hadist Riwayat Bukhari mengatakan sebaik-baik manusia diantara kamu adalah orang yang mempelajari Al-Qur’an dan mengajarkannya,” ajak Alfedri.

Berdasarkan Surat Keputusan Dewan Hakim MTQ Tingkat Kabupaten Siak ke-XIX Tahun 2019. Kafilah Kecamatan Siak jumlah berhasil keluar sebagai juara umum dengan perolehan nilai 201, sementara di urutan kedua diraih kafilah Kecamatan Sungai Apit dengan jumlah nilai 151. Di urutan ketiga, diraih Kafilah Kecamatan Tualang jumlah perolehan nilai 82 dan diikuti Kafilah Mempura dan Koto Gasib masing-masing diurutan keempat dan kelima. (rls*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WordPress › Galat